Senin, 10 November 2014

Manfaat Jeruk Nipis Untuk Diet dan
Kecantikan
Uncategorized
Jeruk nipis (Citrus aurantifolia)
Buah berbentuk bulat kecil, berwarna hijau
atau kuning ini kaya vitamin C dan
antioksidan. Berdasarkan penelitian,
kandungan vitamin C pada jeruk nipis
melebihi kandungan vitamin C jenis jeruk
lainnya. Jeruk nipis juga mengandung zat
besi, fosfor, sulfur, kalsium, mineral,
karbohidrat, asam sitrun, glikosida, minyak
atsiri, asam amino (lisin, triptofan) dan
asam sitrat.
Pelangsingan.
Jeruk nipis dapat membantu proses
pengosongan lambung, karena jeruk
mengandung polisakarida non-pati, yang
disebut sebagai serat makanan. Dengan
demikian, jeruk dapat mempertahankan rasa
kenyang lebih lama, serta menurunkan
kadar kolesterol dalam darah.
Kandungan sulfur atau belerang pada jeruk
nipis, membuat jeruk ini bersifat membunuh
bakteri, bersifat astringent sehingga bisa
mengecilkan pori-pori, serta
antiinflamasinya sangat kuat. Di dalam
tubuh (usus), astringent ini akan
mengecilkan pori-pori atau fili-fili di dalam
usus.
Misalnya jika seseorang makan karbohidrat,
maka tidak hanya dicerna di mulut.
Karbohidrat masuk ke lambung, lalu masuk
ke usus. Setelah itu terus dicerna hingga
usus 12 jari memecah karbohidrat menjadi
dua ikatan, baru kemudian masuk usus
halus. Di usus halus inilah, astringent dari
jeruk nipis ini akan membuat fili-fili atau
pori-pori mengkerut atau mengecil sehingga
penyerapan makanan menjadi lebih sedikit,
serta mempersingkat perjalanan makanan
menjadi feses.
Sementara kandungan saponin pada jeruk
nipis bisa membersihkan yang didalam
tubuh akan bekerja seperti lipase atau
empedu. Seperti halnya cara kerja
menghancurkan lemak saat mencuci piring
dengan jeruk nipis, didalam tubuh pun
kandungan saponin ini akan mengecilkan
lemak. Jeruk nipis memiliki efek
detoksifikasi atau melarutkan zat-zat racun
yang memang harus dikeluarkan melalui
saluran pencernaan sehingga buang
besarnya lancar atau melalui ginjal. Jeruk
nipis juga berfungsi sebagai zat pelarut,
menyeimbangkan tekanan darah serta
mengatur suhu.
Cara konsumsi untuk melangsingkan tubuh.
Ambil 1-3 buah jeruk nipis (tergantung
kebutuhan, kekuatan tubuh dan taste Anda)
dan jeruk nipis di belah dua dan diperas.
Lalu ditambah segelas air putih (200cc,
ukuran gelas belimbing). Air yang digunakan
adalah air hangat atau air dingin, tergantung
selera. Namun, air dingin lebih dianjurkan
karena lebih awet kandungan vitamin C nya
dan menyegarkan.
Setelah diperas dan dicampur air putih,
sebaiknya langsung diminum. Pasalnya,
kandungan vitamin c pada jeruk mudah
teroksidasi atau menguap. Jika sudah
menguap tentu saja kandungan vitamin C
nya akan berkurang. Jika belum terbiasa
saat tahap awal sebaiknya hanya ambil satu
jeruk nipis dicampur air. Atau campurkan 1
sdm madu atau 1 sdt gula agar perut lebih
dahulu beradaptasi. Jika Anda merasa
sudah kuat, maka bisa minum campuran
jeruk nipis dan air tanpa madu dan gula.
Jeruk nipis di campur air dikonsumsi setiap
pagi, setengah jam sebelum makan. Jika
merasa kuat, campuran ini bisa di minum
2x sehari, pagi dan malam sebelum tidur.
Satu jam sebelum tidur sebaiknya minum
segelas jeruk nipis atau jeruk lemon yang
ditambah teh hijau. Jeruk nipis dicampur air
bisa diminum setiap hari, pada pagi hari.
Tetapi sebaiknya dalam seminggu diberi
jeda satu hari. Jeda waktu ini dilakukan
agar tubuh dapat merangsang dan
meningkatkan antibodi, serta sebagai imun
tubuh. Selama menjalani terapi jeruk nipis
dicampur segelas air, sebaiknya Anda juga
memperbanyak minum air putih agar lemak
lebih cepat luruh. Sementara untuk
kebutuhan serat makanan bagi tubuh, Anda
dapat mengkonsumsi satu buah jeruk per
hari. Tiap buah jeruk ukuran sedang
memiliki kandungan serat makanan sekitar
3.0 kg. Semakin asam, maka semakin
banyak kandungan vitamin C-nya.
Awet muda.
Untuk kecantikan, jeruk nipis digunakan
sebagai bahan dasar produk-produk
kecantikan. Beberapa produk bahkan
mencantmkan jeruk nipis sebagai bahan
dasar produknya. Kandungan vitamin C dan
flavonoid (antioksidan) pada jeruk nipis juga
bermanfaat untuk kulit. Kandungan vitamin
C ini dapat membantu merevitalisasikan sel-
sel kulit, mengembalikan dan
memperbaharui sel, serta menguatkan
pembuluh darah.
Dengan minum jeruk nipis yang dicampur
dengan air putih akan memberikan kulit
hidrasi atau cukup cairan sehingga kulit
tampak lebih segar dan lebih lembab.
Sebaliknya kekurangan air akan
mempengaruhi sisi kognitif dan emosional,
sehingga Anda akan merasa tidak mood.
Jika kulit wajah diolesi jeruk nipis, bisa
mencerahkan dan menghaluskan kulit,
mengurangi minyak pada kulit, mengecilkan
poro-pori, membantu mengobati jerawat,
menyamarkan noda hitam atau vlek hitam,
serta meremajakan kulit.
Untuk fungsi kecantikan, dimana agar wajah
awet mudah dan cantik, gunakan jeruk nipis
dengan cara dibelah dua bagian. Kemudian
daging jeruk nipis diusapkan ke kulit wajah,
hidung dan pipi yang berpori-pori besar
serta bagian wajah yang kasar dan kusam.
Juruk nipis didiamkan pada wajah selama
setengah jam atau menunggu hingga kering.
Air perasan jeruk nipis ini dapat mengurangi
minyak pada wajah. Sedangkan kandungan
antiseptik yang terdapat pada madu dapat
membunuh bakteri penyebab jerawat. Jika
jerawat hilang dan kadar minyak berkurang,
maka wajah akan terlihat lebih cerah dan
awet muda. Penggunaan masker jeruk nipis
untuk wajah tidak dianjurkan terlalu
sering,terutama bagi mereka yang kulitnya
mudah iritasi. Jadi seminggu cukup 2-3 kali
saja. Pada beberapa orang penggunaan
jeruk nipis yang dioleskan pada wajah bisa
menempelkan rasa nyeri.
Incoming search terms:
manfaat jeruk nipis , kegunaan jeruk
nipis , manfaat air jeruk nipis , Fungsi jeruk
nipis , manfaat minum air jeruk nipis , cara
melangsingkan tubuh dengan jeruk
nipis , manfaat minum jeruk Nipis , mamfaat
jeruk nipis , melangsingkan tubuh dengan
jeruk nipis , melangsingkan badan dengan
jeruk nipis , terapi jeruk nipis ,manfaat jeruk
nipis dan madu , Khasiat air jeruk nipis , apa
manfaat jeruk nipis , manfaat jeruk nipis
untuk tubuh, manfaat jeruk nipis untuk
kesehatan, hasiat jeruk nipis , manfaat jeruk
nipis bagi tubuh, manfaat jeruk nifis ,jeruk
nipis dan madu

Rabu, 18 September 2013

Hallo nama saya Muhamad Imam Abu Yazid
 saya lahir Tangerang,21 April 1995
tempat tinggal Kp.panggang Rt/003/003 desa slapajang kec.cisoka Kab.Tangerang

Alasan masuk STMIK Raharja : Ingin mencari Ilmu Tekhnology informasi
untuk membantu kinerja dimasa yang akan datang
dan bersaing di masa depan, berbangsa dan negara.